Dukung Blog ini agar tetap eksis dengan cara Donasi Disini :) !!

Arti Kata Idul Fitri dan Eid Mubarak serta Kaitannya

Sebelumnya, Selamat Idul Fitri ya, semoga puasa dan amalan kita di bulan puasa, diterima Allah serta dosa kita diampuni semuanya. Amin.

Apa arti idul Fitri, apakah kembali kepada yang suci? Lalu bagaimana pula dengan arti Eid Mubarak? Berikut arti idul Fitri dan kaitannya dengan eid mubarak

Idul Fitri sendiri sering diartikan sebagai Kembali kepada yang suci, sebenarnya kata Idul fitri sendiri luas maknanya, yang akan diterangkan di bawah ini.

Arti Idul Fitri ( Arab : عيد الفطر)


Secara bahasa, Kata 'Id (عيد) , berasal dari Kata 'Aada , ya'iidu , yang berarti kembali . sedangkan Fitri, berarti suci.

Kalau kita memakai versi ini, kita akan mengatakan idul fitri, berarti Kembali dalam keadaan Fithrah, keadaan fitri ataupun fithrah yaitu ketika bayi baru lahir ke atas dunia, tanpa membawa dosa sedikitpun.
Arti idul fitri

Arti Idul fitri Versi 2 : Ada juga ahli bahasa arab yang mengatakan bahwa عيد/ iid , itu berasal dari kata al-'aadah , yang berarti kebiasaan.

Nah, kalau kita memakai versi ini, Idul fitri bisa diartikan sebagai kebiasaan (umat islam) yang suci . Yaitu kebiasaan merayakan hari kemenangan, tentunya setelah shalat idul fitri.

Versi ke3 mengatakan bahwa kata 'id berarti hari raya, dan versi ini mengatakan bahwa kata fithrah berasal dari kata fathoro yang berarti makan , jadi, idul fitri menurut versi ke 3 ini sama dengan hari makan (setelah puasa)

Terbukti dengan banyaknya kue lebaran, ketupat rendang, + sirup sirup yang tersedia setelah Idul fitri..

Gimana dengan penjelasannya? Engga bingung kan ? semoga saja ngga yaa :v . Kalau bingung coba komentar ya..

Arti Eid Mubarak 


Kata Eid itu maksudnya عيد / Id sama seperti diatas , berarti kembali. (tulisan latinnya saja yg berbeda, sedangkan tujuan/ tulisan arabnya sama)

Sedangkan Mubarak مبارك berarti tempatnya keberkahan. Jadi jika kita satukan, Kembali ke tempatnya keberkahan.

Baca juga :



Hehehe, mudah kan.. Biasanya kata Eid mubarak ini, diucapkan hampir diseluruh dunia ketika selesai sholat idul fitri dan idul Adha . Karena 2 hari tersebut adalah tempatnya keberkahan.

Catatan tambahan: Memang ilmu bahasa arab itu rumit, tetapi kalau sudah faham, Lega banget rasanya, seperti selesai menyusun puzzle.

Belum ada Komentar untuk "Arti Kata Idul Fitri dan Eid Mubarak serta Kaitannya"

Posting Komentar

Admin Akan menghapus Komentar yang berbentuk Promosi, Iklan, ataupun berkata kasar.
Silahkan jika ingin bertanya, bereaksi, atau request kata untuk dijelasin, Admin tidak menggigit

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel