Dukung Blog ini agar tetap eksis dengan cara Donasi Disini :) !!

10 Terimakasih dalam Bahasa Inggris selain Thank You

Bukan Hanya Thank You, Ada banyak cara lain untuk berterimakasih dalam bahasa Inggris. Dan cara ini sudah Pasti dimengerti mereka yang secara native(dari kecil) berbahasa inggris ataupun mereka yang sudah mempelajarinya.

Cara Berterimakasih Bahasa Inggris


Memberi kepada seseorang, baik barang, jasa, ataupun pujian adalah sebuah perilaku yang baik, begitu pula dengan Berterimakasih. Seperti yang dikatakan pendongeng di zaman kuno Aesop, Bahwa " Berterimakasih adalah tanda jiwa yang mulia".

Maka dari itu, ada baiknya kita mempelajari cara berterimakasih dalam bahasa inggris, untuk menambah pengetahuan dan wawasan dan mendapatkan tanda jiwa yang mulia.

1. Thanks / Thank you / Thanks a lot / Thanks so Much

Seperti yang kalian duga, pastilah dimasukin juga kata thanks ini ada di daftar kali ini, tetapi dengan penyebutan yang ditambah dan dikurangi.  Contoh ketika seseorang memberikan pujian bahwa kita ini cantik/ganteng, kita bisa menjawab dengan.

  • Thank you !!
  • Thanks for the compliment!

2.  I Really appreciate it

Bisa diartikan dengan 'aku sangat menghargainya'. Maksudnya ialah dia menghargai pemberian kita kepadanya. Kata ini sering diucapkan oleh anak gaul untuk mengucapkan terimakasih. Contoh ketika kita sedang haus, lalu teman bawa minuman dingin yang segar dan memberikannya pada kita, nah bisa dijawab dengan

  • Ohh man! Really appreciate it.
  • atau bisa digabung dengan thank you, menjadi : Thanks, i really appreciate it

3. You're the best

You're the best biasa diartikan dengan Kamu yang terbaik. Contoh : Ketika seseorang teman dekat mengucapkan selamat ulang tahun dan memberikan hadiah kepada kita, bisa menjawab dengan:
  • I know you're the best Steve
  • You're the best Dude!
  • Thanks man, You're the best

4. I Owe you 

Biasa diartikan dengan Aku berhutang padamu. Digunakan ketika kita suatu saat ingin membalas kebaikan dia.

  • I Owe you man. Next time you need help, just call me ! ( Aku berhutang padamu, suatu saat nanti kalau kau butuh bantuan, panggil aku!.)

5. I don't know what to say but.. Thank you

artinya 'aku ngga tau harus bilang apa.. tetapi terimakasih .. Kata ini digunakan biasanya ketika kita menerima sesuatu yang besar atau diluar dugaan kita.

6. That's very kind

Itu (perbuatan) yang sangat baik . Biasanya ditambahkan juga kata Thanks didepannya untuk membuat kalimatnya menjadi lebih lengkap dan sempurna.

7. i'm so thankful / I'm so grateful / You shouldn't have

Thankful dan grateful punya arti yang sama, yaitu berterimakasih . Sedangkan You shouldn't have itu artinya Kamu tidak harus melakukannya. Kata ini biasanya diucapkan kepada teman yang memberi ucapan dan kado ulang tahun kepada kita.

8.What would i do without you / I can't thank you enough.

Apa yang bisa kulakukan tanpa dirimu / Aku tidak bisa cukup berterimakasih.

9. Thanks / You Rock Man

You rock biasa diartikan dengan kamu keren! . Bisa digunakan dalam situasi tertentu untuk berterimakasih, biasa digunakan anak muda atau dalam bahasa gaul.

10.Words are cannot describe how grateful we are for ... / Please accept my deepest thank

Kata kata tidak dapat menjelaskan betapa berterimakasihnya kami untuk ...... / Tolong terima ucapan terimakasihku yang paling dalam.

Kalimat ini paling sering digunakan ketika kita Mendapatkan Bantuan yang Sangat sangat kita butuhkan, Mungkin seperti berhutang budi luar biasa kepada orang lain.

Oke, itulah 10 Cara berterimakasih dalam bahasa inggris selain kata Thank you. Semoga bermanfaat bagi semua. You're the best! :D. 

Belum ada Komentar untuk "10 Terimakasih dalam Bahasa Inggris selain Thank You"

Posting Komentar

Admin Akan menghapus Komentar yang berbentuk Promosi, Iklan, ataupun berkata kasar.
Silahkan jika ingin bertanya, bereaksi, atau request kata untuk dijelasin, Admin tidak menggigit

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel