Dukung Blog ini agar tetap eksis dengan cara Donasi Disini :) !!

A, A-BO, R, R-BO D, SU dalam Acara Televisi

Apa maksud label acara televisi seperti A, R, BO, D dan SU . Apa arti SU yang kerap kali muncul dalam acara televisi.

Label Acara televisi / Klasifikasi Tontonan


SU - Semua umur - Menurut kamus penyiaran sendiri, yang dimaksud semua umur itu bukan dari baru lahir, melainkan orang yang diatas dua tahun (2+) , mungkin karena anak dibawah 2 tahun belum layak untuk menonton televisi, bagaimana pendapat kalian?

Siaran SU biasanya berita, atau olahraga umum seperti Sepakbola, basket, tenis dan lainnya, sedangkan untuk olahraga yang mengarah kekerasan seperti tinju diberi tanda D, R-BO, sedangkan olahraga seperti UFC digolongkan ke siaran dewasa.

A - Anak-anak, Biasanya siaran kartun, animasi ringan seperti upin ipin, Tayo, dan semacamnya. Dan menurut KPI sendiri, tayangan anak itu berkisar umur 7-12 tahun.

klasifikasi tontonan acara televisi


A-BO - Anak anak-Bimbingan orang tua. Terkadang ketika melihat ke dalam tayangan anak, contohnya spongebob, ada sifat yang tak patut ditiru dari karakternya, Misalnya patrick yang terkadang berdandan seperti wanita (patrisia), atau Tuan crab yang selalu berpatri pada uang uang dan uang. Maka dari itu peran orang tua dibutuhkan untuk menjelaskan kepada anak.

R - Remaja - Ada juga kartun atau animasi yang dilabeli R seperti naruto, one piece. Siaran yang dilabeli R itu untuk orang berusia 13-17 tahun.

R-BO - Remaja-Bimbingan orang tua - Siaran R-BO yang paling populer itu Sinetron, FTV, acara musik dan lainnya

D - Dewasa - Dewasa disini artinya 18 tahun keatas, bukan dalam artian dewasa mental dan fisik . Siaran dewasa dalam televisi biasanya berada pada jam 22.00 - 03.00 , dan teguran akan dilayangkan kepada siaran televisi yang tak mematuhi Jam malam ini. Seperti yang gue sebut diatas bahwa UFC berlabel dewasa, maka ditayangkan pada jam malam.

Menurut gue sih kalo ngga ada pengawasan dari orang tua Label tinggal Label, iya kan?  . Jujur sebagai anak kita bahkan ngga pernah peduli dengan label tersebut, bahkan dianggap tidak ada sama sekali.

Tapi sebagai orang tua, kepedulian harus ada, mengingatkan anak serta mematuhi rambu yang diberikan KPI, karena mereka tau label tontonan apa yang sesuai dengan budaya, serta gaya bangsa kita, sehingga tak terjadi mengikuti dan mencintai budaya negara lain secara berlebihan.

Belum ada Komentar untuk "A, A-BO, R, R-BO D, SU dalam Acara Televisi"

Posting Komentar

Admin Akan menghapus Komentar yang berbentuk Promosi, Iklan, ataupun berkata kasar.
Silahkan jika ingin bertanya, bereaksi, atau request kata untuk dijelasin, Admin tidak menggigit

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel